Protein adalah komponen terbesar dalam tubuh manusia setelah air. Jumlahnya 1/6 dari berat tubuh manusia, dan tersebar di dalam otot, tulang, kulit, serta berbagai cairan tubuh.
Fungsi bagi tubuh
Protein diperlukan oleh tubuh sebagai zat pembangun, pengatur dan bahan bakar.
• Zat pembangun, protein adalah bahan pembentuk jaringan baru di dalam tubuh.
• Zat pengatur, protein berperan mengatur berbagai sistem di dalam tubuh.
Bahan bakar, protein akan dibakar ketika kebutuhan energi tubuh tidak dapat dipenuhi oleh hidrat arang dan lemak.
Kebutuhan berbeda
Kecukupan protein setiap orang berbeda. Tergantung pada beberapa faktor, yaitu; berat badan, umur, jenis kelamin, serta jumlah jaringan tubuh yang masih aktif.
Makin besar dan berat bobot tubuh seseorang, semakin banyak jaringan aktifnya, sehingga makin banyak protein yang diperlukan untuk mempertahankan atau memelihara jaringan-jaringan tersebut.
Sumber protein
Kebutuhan protein bisa dipenuhi dari dua sumber bahan pangan; yaitu hewani dan protein nabati. Sumber terbaik protein hewani adalah daging mamalia, unggas, dan ikan laut. Sedangkan sumber terbaik protein nabati adalah kacang-kacangan.
Seiring perkembangan teknologi, kini telah dikembangkan sumber protein baru yang dikenal sebagai protein non-konvensional; protein daun, protein konsentrat dan protein sel tunggal.
Susunan protein
Protein tersusun dari sejumlah asam amino. Asam amino yang membentuk protein pada dasarnya dapat digolongkan menjadi 2 golongan yaitu asam amino esensial (diperlukan oleh tubuh tetapi tidak dapat dibentuk oleh tubuh) dan asam amino nonesensial (diperlukan oleh tubuh dan dapat dibuat oleh tubuh bila bahan tersedia).
Fungsi bagi tubuh
Protein diperlukan oleh tubuh sebagai zat pembangun, pengatur dan bahan bakar.
• Zat pembangun, protein adalah bahan pembentuk jaringan baru di dalam tubuh.
• Zat pengatur, protein berperan mengatur berbagai sistem di dalam tubuh.
Bahan bakar, protein akan dibakar ketika kebutuhan energi tubuh tidak dapat dipenuhi oleh hidrat arang dan lemak.
Kebutuhan berbeda
Kecukupan protein setiap orang berbeda. Tergantung pada beberapa faktor, yaitu; berat badan, umur, jenis kelamin, serta jumlah jaringan tubuh yang masih aktif.
Makin besar dan berat bobot tubuh seseorang, semakin banyak jaringan aktifnya, sehingga makin banyak protein yang diperlukan untuk mempertahankan atau memelihara jaringan-jaringan tersebut.
Sumber protein
Kebutuhan protein bisa dipenuhi dari dua sumber bahan pangan; yaitu hewani dan protein nabati. Sumber terbaik protein hewani adalah daging mamalia, unggas, dan ikan laut. Sedangkan sumber terbaik protein nabati adalah kacang-kacangan.
Seiring perkembangan teknologi, kini telah dikembangkan sumber protein baru yang dikenal sebagai protein non-konvensional; protein daun, protein konsentrat dan protein sel tunggal.
Susunan protein
Protein tersusun dari sejumlah asam amino. Asam amino yang membentuk protein pada dasarnya dapat digolongkan menjadi 2 golongan yaitu asam amino esensial (diperlukan oleh tubuh tetapi tidak dapat dibentuk oleh tubuh) dan asam amino nonesensial (diperlukan oleh tubuh dan dapat dibuat oleh tubuh bila bahan tersedia).